Aplikasi Pada Smartphone

Untuk Yang Baru Menjadi Seorang Ayah, Ini 5 Aplikasi Pada Smartphone Yang Menakjubkan
Kelahiran bayi akan membawa banyak perubahan bagi hidup semua orang, terutama bagi para orang tua baru. Kedekatan antara bayi dan si ibu biasanya sudah terjalin bahkan sejak si bayi masih di dalam kandungan. Sementara masih banyak juga para ayah baru yang kebingungan dan mungkin masih banyak teka-teki yang dialami tentang bayi. Apakah Anda pernah mengalaminya? Hal ini juga dialami oleh Andre Rodrigues, yang baru pertama kali menjadi ayah dari seorang bayi perempuan, Zoe Akira. Dengan pengalamannya, ia berbagi tentang aplikasi pada smartphone yang dapat membantu para ayah dengan segala kebingungannya. Berikut ini adalah tinjauan lima aplikasi efisien yang dilansir oleh idiva.
- WebMD baby
Aplikasi yang satu ini dinilai lebih menarik oleh Andre. Aplikasi WebMD baby menyediakan banyak artikel, video, tips dan berbagai tools yang akan membantu sang ayah untuk mencari berbagai informasi yang menjadi pertanyaan berkaitan dengan bayi mereka. Seperti mendapatkan bimbingan dan juga menyediakan langkah-langkah yang diperlukan untuk kebutuhan bayi. Aplikasi ini dapat didownload secara gratis di smartphone Anda. Bahkan Anda dapat melakukan personalisasi ke dalam sebuah buku pribadi yang berisi tentang bayi Anda; ini memungkinkan para orang tua untuk menyimpan dan berbagi momen yang mengesankan.
“Menggunakan aplikasi ini telah membantu saya mengenali sinyal kecil”, kata Andre. Memiliki tips yang baik pada topik-topik menarik seperti makan bayi, dll. WebMD baby memiliki daftar komprehensif pada berbagai keadaan darurat dan penyakit yang mungkin dialami bayi Anda.
- Baby Susher
Aplikasi baby susher ini dapat digunakan pada platform iOS, Android. Jika di malam hari, sang ayah diberi tugas untuk menangani bayi nya yang sedang rewel, maka aplikasi ini mungkin bisa dicoba. Aplikasi ini telah diuji coba untuk membantu menenangkan anak bayi yang rewel. Pengembang dari aplikasi ini telah mengujikan aplikasi pada ibu dan bayi selama dua tahun sebelum mempublikasikannya.
Dengan menggunakan irama dan suara “shush” yang membuat bayi menjadi lebih rileks dan secara alami menenangkan dengan mengingatkan mereka saat masih berada di rahim. Equalizer terinstall menyesuaikan volume shush dengan bayi menangis. Jadi Anda hanya perlu menekan tombol play.
- Baby Goggles
Pernah merasa penasaran bagaimana bayi Anda melihat dunia disekitarnya? Aplikasi baby goggles ini menjawab rasa penasaran Anda. Aplikasi ini menggunakan kamera filter untuk mereplikasi bagaimana pandangan pada bayi dan menunjukkan kepada Anda bagaimana mereka melihat dunia dalam enam bulan pertama. Yang harus Anda lakukan adalah menyesuaikan tombol umur sesuai usia anak Anda, menyesuaikan tombol jarak untuk mencocokkan jarak objek dari mata bayi Anda (berkisar 10-60 inci), dan gambar diri Anda atau hal-hal di sekitar bayi Anda.
- Baby Monitor 3G
Seperti namanya “monitor”, aplikasi ini juga memudahkan Anda dan istri untuk memonitor kamar bayi. Anda dapat memeriksa keadaan si bayi dan juga pengasuhnya; aplikasi ini tidak hanya terlihat dari video saja tetapi juga disertai dengan audio. Untuk membuatnya beroperasi pada ponsel Anda, bagaimanapun Anda perlu untuk menginstal perangkat tambahan kamera di kamar bayi Anda dan menghubungkannya dengan jaringan telepon Anda. Setelah perangkat dipasangkan, Anda dapat menikmati interaksi dua arah dengan bayi Anda.
- Baby Pack & Go
Aplikasi baby pack & go ini akan sangat membantu bagi para orang tua yang selalu merasa kewalahan dan juga sering melupakan barang pada saat bepergian. Aplikasi ini bisa bekerja pada platform iOS, Android. Aplikasi ini dibuat dengan tujuan untuk membantu Anda berkemas dan membawa semua kebutuhan bayi pada saat Anda hendak bepergian. App memiliki katalog yang luas terkait balita dan kebutuhannya; terdiri dari daftar pilihan siap pakai untuk Anda mulai segera atau pilihan untuk membuat daftar yang disesuaikan untuk satu atau banyak anak-anak.
Mungkin sedikit repot ya membuka aplikasi terlebih dahulu untuk mencari tau keinginan si kecil saat rewel. Tapi tidak ada salahnya menambah pengetahuan tentang berbagai aplikasi yang ada pada smartphone Anda bukan? Anda juga bisa membacanya di saat senggang dan mungkin menemukan aplikasi yang cocok untuk Anda.
Baca juga artikel tentang Makanan Sehat Untuk Bayi Tumbuh Gigi disini.
Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page”