Kekurangan Dari Diet Bebas Gluten

0
Kekurangan dari Diet Bebas Gluten

Kekurangan Dari Diet Bebas Gluten

Makanan bebas gluten mulai menggila saat ini setelah ditemukan bahwa gluten yang ditemukan dalam biji-bijian menyebabkan penyakit celiac. Ada juga mitos mengenai gluten yang dapat membuat Anda gemuk, yang membuat orang lebih memilih pada produk bebas gluten. Gluten adalah protein alami yang ditemukan dalam biji-bijian dan merupakan zat untuk membuat adonan menjadi mengembang dan memberikan bentuknya. Meskipun beberapa orang tidak bisa toleran terhadap gluten dan jatuh sakit, tidak semua orang mengalaminya. Berikut adalah beberapa kekurangan dari diet bebas gluten.

Kekurangan dari Diet Bebas Gluten

  1. Anda berisiko kehilangan banyak nutrisi karena Anda ingin menghindari gluten

Beberapa biji-bijian seperti gandum dan gandum hitam yang memiliki gluten di dalamnya adalah nutrisi yang sangat baik untuk Anda dan jika Anda benar-benar bebas gluten berarti Anda kehilangan nutrisi yang sebenarnya bisa Anda dapatkan dari makanan ini. Semua biji-bijian juga merupakan sumber yang kaya serat dan tidak mengonsumsinya juga bisa menyebabkan masalah pada pencernaan.

  1. Diet bebas gluten benar-benar dapat membuat Anda gemuk

Sebuah produk makanan bebas gluten biasanya sarat dengan lemak, kalori dan gula. Jika Anda menjalani pola makan bebas gluten, Anda bisa berakhir menambah berat badan. Jangan memilih produk yang bebas gluten, tetapi cari alternatif lain yang lebih sehat pada makanan dengan kandungan gluten di dalamnya.

  1. Anda kehilangan banyak Vitamin B ketika Anda melakukan diet bebas gluten

Vitamin B ditemukan dalam biji-bijian dan ketika Anda tidak mengonsumsinya maka ini memberikan risiko pada Anda akan kehilangan vitamin B. Vitamin B penting bagi tubuh Anda karena vitamin B sangat penting untuk memproduksi sel darah merah, menjaga sistem kekebalan tubuh dan saraf, mengatur metabolisme Anda dan mengatur pertumbuhan rambut dan kuku.

  1. Tubuh Anda tidak mendapatkan folat yang diperlukan

Folat sangat penting untuk membuat tubuh Anda lebih kuat dan untuk kesehatan Anda secara keseluruhan. Kehilangan akan folat karena Anda menjalani diet bebas gluten pasti tidak layak. Kecuali Anda memiliki reaksi alergi yang serius terhadap gluten, jangan pernah mencoba diet bebas gluten.

  1. Melakukan diet bebas gluten membutuhkan banyak usaha

Anda tidak mendapatkan produk bebas gluten di mana-mana. Anda tidak bisa makan di mana saja tempat yang Anda pilih.

  1. Anda berada pada risiko terkena diabetes tipe I, diabetes tipe II dan penyakit jantung karena kurangnya gluten

Makanan bebas gluten memiliki banyak gula dan karbohidrat sehingga menempatkan Anda pada risiko penyakit diabetes dan jantung jika Anda terus memakannya. Anda juga lebih mungkin untuk menjadi gemuk dan bahkan anemia karena Anda kehilangan semua nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh Anda.

Apakah Anda menjalani pola makan bebas gluten? Apa alasannya? Apakah Anda mengetahui pengaruh gluten pada tubuh Anda? Apakah Anda tahu kekurangan dari diet bebas gluten lainnya? Silahkan berbagi pengalaman Anda di kolom komentar!

Sumber: Magforwomen

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.