Memiliki Teman Yang Sama Dengan Mantan

0
Memiliki Teman Yang Sama dengan Mantan

Bagaimana Cara Mengatasi Ketika Anda

Memiliki Teman Yang Sama Dengan Mantan

Pacar

Perpisahan tidak pernah mudah, tetapi jika Anda dan memiliki teman yang sama dengan mantan pacar maka persoalannya akan menjadi jauh lebih sulit. Memang tidak ada yang bisa menebak bagaimana pada awalnya Anda berteman dengan 1 grup dan salah satunya menjadi pacar Anda. Memiliki kelompok teman yang sama malah akan menjadi seru ketika Anda masih berhubungan baik; namun bagaimana bila Anda putus? Ini akan menjadi satu momen yang canggung ya. Teman-teman Anda berdua pun mungkin akan merasakan dampak dari perpisahan Anda dimana masing-masing menjadi bingung mau berpihak pada siapa. Tidak ada alasan mengapa Anda dan mantan tidak bisa berteman; tetapi ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan seperti yang dilansir oleh eharmony ketika Anda berdua berada dalam hubungan pertemanan atau kenalan yang sama.

Memiliki Teman Yang Sama dengan Mantan

  • Apa yang terjadi di masa lalu adalah masa lalu

Memiliki teman yang sama dengan mantan pacar sebenarnya tidak ada masalah; cuma sangat penting bagi Anda untuk menyadari apakah Anda benar-benar menjadi teman dengan mantan atau memiliki harapan lain untuk mengetahui ada kesempatan bagi Anda untuk kembali bersama. Apabila keputusan yang diambil bersama untuk mengakhiri hubungan, tidak baik juga bila Anda menggunakan situasi sosial untuk membuat Anda bisa kembali berhubungan dengan mantan. Timbulnya harapan seperti ini malah nantinya bisa membuat Anda kembali patah hati bila memang mantan Anda tidak memiliki harapan yang sama.

  • Terima kenyataan

Sangat penting bila Anda bisa jujur dengan diri sendiri tentang apa yang Anda rasakan. Bila Anda masih baru putus cinta dan masih merasakan emosional, maka pastinya bertemu dengan mantan dan bersama teman lainnya bukan lah cara yang terbaik. Beri diri Anda waktu untuk menyembuhkan diri sehingga bisa bangkit dari putus cinta dan bisa menghadapi mantan Anda. Ini bisa menghindari reaksi emosional yang tidak terduga.

  • Menghindari pertemuan dengan sedikit teman

Akan jauh lebih mudah untuk berada dalam kelompok yang sama jika ada banyak orang lain di sana daripada jika Anda bertemu dengan sedikit teman. Anda akan merasa lebih tidak canggung dan masih bisa berkomunikasi dengan banyak orang. Adakalanya juga sebaiknya mempersiapkan diri untuk kemungkinan mantan muncul dengan pasangan baru.

  • Bersikap wajar

Tidak mudah memang bila harus bertemu lagi dengan mantan, terlebih masih tetap berteman apabila perpisahan yang terjadi sebelumnya tidak dilakukan dalam keadaan yang baik. Sangat penting untuk tetap bersikap wajar di saat Anda sedang berada di tengah-tengah teman yang sama dengan mantan. Bersikap meremehkan, menyepelekan atau bahkan emosional hanya akan membuat Anda terlihat bodoh di depan teman-teman Anda. Tetaplah menghargai perasaan orang lain dan bila memang Anda tidak sanggup, tidak ada salahnya untuk menghindar untuk bertemu dengan mantan.

  • Menahan diri

Menahan diri untuk tidak menjelekkan mantan di depan teman yang sama dengan mantan pacar Anda. Tindakan ini sungguh tidak baik; dan ini nantinya malah akan menimbulkan perpecahan di antara teman Anda berdua. Apa yang terjadi antara Anda berdua, sebaiknya diselesaikan berdua. Jangan menghasut yang lain untuk membenci satu sama lain. Mungkin sesaat setelah putus, Anda merasakan kesedihan atau kemarahan. Hanya waktu yang bisa menyembuhkan perasaan Anda.

  • Jangan memposisikan teman-teman Anda di tengah-tengah

Kesalahan orang ketika mereka memiliki teman yang sama dengan mantan mereka adalah menggunakan persahabatan tersebut untuk berbicara tentang masalah perpisahannya. Ini menempatkan teman dalam posisi yang sulit jika mereka menyukai Anda berdua dan mereka bisa merasa terjebak di tengah-tengah. Jangan mencoba untuk mengubah teman-teman terhadap mantan Anda. Jangan meminta mereka untuk mengambil satu sisi dalam sengketa Anda atau menggunakan teman sebagai mata-mata untuk memberikan informasi pada Anda tentang mantan.

Pernah menonton serial televisi friends? Dimana terjadi kecanggungan pada saat Rachel dan Ross menghadapi putus cinta? Teman-temannya menjadi serba salah untuk memihak karena adanya kecanggungan yang terjadi di antara mereka. Pada awalnya mungkin Anda bersikeras agar teman-teman lebih memihak pada Anda. Padahal sebenarnya tidak perlu melakukan hal tersebut, karena nantinya akan memicu perpecahan kelompok teman. Jadi ketika Anda memiliki teman yang sama dengan mantan, sebaiknya kurangi intensitas bertemu apabila memang Anda masih canggung untuk bertemu dengan mantan. Semoga informasi ini berguna.

Share if you think its great information & Like our FB Page

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.