Mengatasi Pertengkaran Dengan Pacar

0
Mengatasi Pertengkaran dengan Pacar

Tips Untuk Mengatasi Pertengkaran Dengan Pacar

Bertengkar dengan pacar?? Pasti tidak enak ya; ada perasaan sedih, kesal, terluka dan juga emosi yang campur aduk. Tapi kuncinya disini adalah bagaimana cara mengatasi pertengkaran dengan pacar sehingga tidak berlarut-larut atau malah berakhir putus hubungan. Setiap hubungan pasti mengalami yang namanya bertengkar atau beda pendapat; karena masing-masing memiliki cara pandang tersendiri dan juga kepribadian yang berbeda. Jadi, apabila Anda baru saja bertengkar dengan pasangan, tips berikut ini yang dilansir oleh magforwomen dapat membantu Anda agar bisa segera mengatasinya.

Mengatasi Pertengkaran dengan Pacar

  • Coba lihat kembali ke akar masalah

Cara terbaik untuk berurusan dengan perasaan Anda setelah percecokan dengan pasangan adalah dengan kembali melihat ke akar masalah. Seringkali orang bertengkar dengan pasangannya, dan kembali mengungkit-ungkit masalah yang sebelumnya. Padahal ini sama sekali tidak baik karena sebaiknya untuk mengatasi pertengkaran saat ini, Anda harus fokus pada masalah yang terjadi saat itu juga. Jika Anda dapat memperbaiki penyebab semua perkelahian, Anda akan berada di posisi yang lebih baik untuk menghindari pertengkaran yang mungkin terjadi lagi di masa yang akan datang dan dengan masalah yang sama.

  • Ambil jeda waktu

Apakah Anda terlalu banyak menghabiskan waktu bersama dengan pacar? Bahkan pada saat bertengkar pun, Anda perlu mengambil jeda waktu. Cara ini bukan untuk menghindar dari masalah, tetapi memberikan kesempatan pada masing-masing untuk menenangkan diri agar bisa berpikir dengan lebih jernih. Anda berdua membutuhkan waktu untuk perubahan satu sama lain. Seringkali pasangan bertengkar hanya karena masalah yang sepele, ini juga diakibatkan karena masing-masing tidak memberikan ruang satu sama lain. Anda dapat menghindari pertengkaran dengan pacar Anda ketika masing-masing memiliki ruang dalam hubungan.

  • Mencari bantuan dari seorang teman

Wajar untuk merasa marah, frustrasi dan depresi setelah bertengkar dengan pacar. Tapi ini juga merupakan kesempatan yang baik bagi Anda untuk mencari bantuan seorang teman yang bisa memberikan pendapat yang netral dan tidak memihak pada siapa pun. Sekedar curhat juga bisa membantu Anda merasa lebih baik; dan terkadang teman bisa memberikan masukan yang positif untuk permasalahan yang Anda hadapi.

  • Ingatlah kenangan indah Anda bersama

Depresi yang Anda miliki setelah pertengkaran dengan pacar cenderung pendek dan sementara. Anda bisa menghindari ini dengan berpikir tentang semua kenangan yang Anda miliki bersama-sama sebagai pasangan. Ingat semua perjalanan yang telah Anda lakukan, kencan romantis, atau segala pengorbanan yang pernah ia lakukan untuk menghabiskan waktu dengan Anda. Cara ini dapat meredam rasa amarah.

  • Jauhkan pikiran tentang perpisahan

Jauhkan pikiran tentang perpisahan dari pacar setiap kali Anda bertengkar. Keadaan pasti akan semakin memburuk apabila Anda mulai menyimpan pikiran negatif. Depresi dapat membawa Anda terhadap perasaan kesuraman dan kecemasan. Terlebih lagi apabila setiap bertengkar, Anda langsung mengucapkan kata putus. Cara ini tentu tidak akan baik juga untuk hubungan; padahal tadinya Anda hanya menggertak saja tetapi ini malah dapat memperkeruh suasana lho.

  • Lakukan beberapa latihan fisik

Cara yang cukup sederhana disaat Anda sedang emosi adalah meredamnya dengan melakukan beberapa latihan fisik. Tidak perlu melakukan olah raga memang; Anda dapat berjalan-jalan di taman, bermain dengan hewan peliharaan, memukul gym atau membersihkan rumah. Dengan bergerak, akan membantu melepaskan hormon yang disebut endorphin dalam tubuh yang penting untuk kesejahteraan mental.

Setiap pertengkaran pasti ada solusi selama apa yang menjadi masalah tersebut masih bisa diterima; tidak diluar batas. Dari setiap masalah yang bisa Anda berdua lalui, pasti akan memberikan ikatan yang lebih kuat lagi pada hubungan dan menjadi saling memahami lagi satu sama lain. Jadi, jangan anggap pertengkaran itu buruk ya..karena masih ada hal-hal yang bisa diambil untuk pembelajaran ke depan. Baca juga artikel tentang menghadapi pasangan yang sedang marah berikut ini.

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.