Menghadapi Anak Yang Sensitif

0
Menghadapi Anak yang Sensitif

Bagaimana Menghadapi Anak yang Sensitif?

Ikuti Tips Berikut ini

Apakah anak Anda termasuk dalam tipe yang sensitif? Masing-masing anak pastinya memiliki karakter yang berbeda dengan cara didik yang mungkin memerlukan beberapa cara yang berbeda pula. Pengasuhan anak yang sangat sensitif tidaklah mudah. Jika anak Anda sangat sensitif, Anda perlu belajar sebagai orang tua bagaimana menghadapi anak yang sensitif yang memang sedikit berbeda sehingga Anda dapat memahami karakteristik dari anak Anda. Kadang-kadang orang tua mengatakan sesuatu tanpa berpikir, atau seorang teman akan mengabaikan mereka selama satu hari tanpa ada alasan yang jelas. Anak-anak sensitif biasanya akan memasukkan hal ini ke dalam hati.Menghadapi Anak yang Sensitif

Anak yang sensitif dapat berpikir terlalu banyak dan membaca terlalu banyak dengan mendalaminya, bahkan dalam situasi yang sederhana sekalipun. Inilah sebabnya mengapa anak-anak sensitif sangat mudah menjadi cemas, malu atau keduanya. Jika Anda memiliki anak sensitif, Anda sebaiknya dapat melihat dan menghargai kedua sisi karakter mereka; dimana di satu sisi Anda pasti sering melihatnya sebagai pribadi yang pencemas, pemalu, atau pun takut; sementara di sisi yang lain anak-anak sensitif umumnya memiliki kepribadian yang baik, empati, intuitif dan biasanya memiliki kreativitas.

Berikut ini ada beberapa cara yang dapat membantu Anda untuk menghadapi anak sensitif seperti yang dilansir oleh Sheknows.

  • Sesuaikan perilaku Anda

Tidak susah memang bila sebagai orang tua, Anda menyuruh anak untuk berubah dan memiliki pribadi yang berbeda. Akan tetapi, merubah anak menjadi pribadi yang bukan dirinya sendiri bukanlah cara yang tepat. Tidak hanya anak saja yang sensitif, bahkan para orang tua atau orang dewasa pun bisa memiliki kepribadian yang lebih sensitif dibandingkan orang lain. Salah satu cara yang tepat untuk menghadapi anak sensitif adalah bukan dengan mengkritiknya atau mencoba untuk mengubah perilaku anak Anda, tapi sesuaikan diri Anda sendiri. Cintailah anak Anda tanpa syarat dan menerima kepekaan yang dimilikinya.

  • Kenali penyebabnya

Kenali penyebabnya bila anak sedang sensitif. Apakah si anak merasa tidak nyaman di keramaian atau bisakah ia berinteraksi dengan orang-orang yang baru atau pada group yang lebih kecil? Jadi di saat anak menjadi lebih emosional, perhatikan dengan seksama faktor penyebabnya dan coba tanyakan pada anak apa yang membuat ia menjadi tidak nyaman. Dengan demikian Anda dapat membantunya untuk menciptakan suasana yang membuat anak merasa lebih nyaman dan aman.

  • Hadapi dengan penuh kesabaran

Jika anak Anda merasa tertekan di saat berada di situasi yang baru atau berbeda, sebaiknya jangan langsung menghadapkan anak dengan perubahan. Sebaliknya, hadapi dengan kesabaran dan untuk menghadapi perubahan yang baru lakukan secara perlahan-lahan. Anda dapat mendorong dan mendukung anak untuk mencoba hal baru tanpa langsung mengkritiknya atau memperbaiki perilakunya. Sebagai orang tua pasti Anda ingin anak merasa lebih percaya diri.

  • Fokus pada kelebihannya

Menjadi sensitif bukanlah hal yang mengkhawatirkan. Bahkan, hal ini dapat bermanfaat dalam banyak situasi. Jika anak Anda sangat sensitif terhadap emosi orang atau perasaan hewan, bisa jadi nantinya hal ini akan menjadi kekuatan pendorong terhadap pilihan karirnya di masa yang akan datang. Fokus pada kelebihan anak Anda dan bantu dia untuk mengembangkan keterampilan yang kuat dan kebiasaan yang baik.

  • Jangan ragu untuk berkonsultasi

Dalam beberapa keadaan, sensitivitas anak Anda mungkin berhubungan dengan gangguan sensorik. Disaat Anda merasa khawatir dengan kondisi anak, tidak ada salahnya untuk melakukan konsultasi dengan dokter spesialis anak. Mencari bantuan dari dokter, terapis dan para ahli lain untuk membantu memenuhi kebutuhan anak Anda akan lebih baik bukan?

Ada baiknya jika orang tua dapat mendukung anaknya dan memberikan contoh yang baik, sehingga anak sensitif dapat melihat bagaimana cara mengatasi beberapa hal dan menghadapi situasi dimana terjadi penolakan dan kekecewaan. Ketika anak yang sensitif dididik secara seimbang, mereka dapat tumbuh menjadi pribadi yang bahagia, sehat, luar biasa dan juga kreatif. Sangat penting ya peran orang tua untuk tumbuh kembang anak; apa pun karakter anak Anda, dukungan dan sikap yang positif dari orang tua adalah segalanya. Right??

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.