Resep Dendeng Balado Enak
Resep Dendeng Balado Enak Dari Padang
Restoran padang sangat mudah kita jumpai di berbagai daerah di Indonesia. Mungkin tidak asing lagi kita mendengar restoran padang sederhana, simpang raya, garuda, dan lain-lain. Karena memang restoran padang inilah yang paling banyak dan hampir tersebar merata di setiap daerah di negri tercinta ini.
Hampir setiap orang menyukai masakan padang, karena menunya sangat beraneka ragam yang memakai bahan dasar santan dan juga cabai yang menjadi ciri khas masakan padang.
Dari berbagai menu masakan padang, dendeng balado merupakan salah satu menu favorit yang pasti disukai semua orang. Bagi teman-teman yang mau mencoba memasak dendeng balado, berikut ini panduan dan resep dendeng balado enak.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat dendeng balado enak:
- 250 gram daging has dalam
- 5 buah cabai merah besar
- 5 buah cabai merah keriting
- 5 butir bawang merah (haluskan)
- 2 siung bawang putih (haluskan)
- Garam secukupnya
- Air secukupnya
- Minyak secukupnya (untuk menggoreng dan menumis)
Cara membuat dendeng balado enak:
- Tuang air secukupnya kemudian masukkan daging, rebus daging hingga mendidih. Buang semua air rebusan. Tuang air bersih kembali sampai daging terendam, rebus kembali selama 15 menit. Angkat daging dan biarkan agak dingin.
- Iris daging tipis-tipis mengikuti seratnya. Rebus kembali irisan daging hingga benar-benar empuk, setelah itu angkat dan tiriskan.
- Ketok-ketok atau pukul daging secara perlahan dengan pemukul daging dan usahakan daging jangan sampai hancur.
- Panaskan minyak lalu goreng daging dalam minyak yang panas hingga bagian luar daging agak kering, angkat dan tiriskan.
- Ulek cabai merah besar dan cabai merah keriting, jangan terlalu halus, biarkan agak kasar.
- Panaskan sedikit minyak bekas menggoreng daging lalu masukkan bawang merah dan bawang putih, tumis hingga harum. Masukkan cabai, tuangkan air rebusan daging, masak hingga mendidih dan air habis, pastikan cabai benar-benar matang.
- Masukkan daging kemudian beri garam secukupnya, aduk hingga rata. Angkat.
- Sajikan dendeng balado bersama dengan nasi putih.