Resep Kue Bugis Ketan

Resep Kue Bugis Ketan Isi Kelapa
Salah satu jajanan pasar yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia adalah kue bugis. Dibeberapa daerah, kue bugis ini dikenal dengan nama yang berbeda-beda, seperti di Jawa, banyak orang menyebutnya dengan “kue mendut”. Sedangkan di Padang orang menyebutnya dengan “lapek bugis”.
Terlepas dari berbagai macam sebutan dari kue bugis, kue ini memang punya ciri khas tersendiri yaitu rasanya yang manis dan agak kenyal ketika di mulut, ditambah dengan saus santannya dan daun pandannya menambah aroma wangi. Hmm…jadi pengen menyantapnya nih.
Jadi, bagi yang mau mencoba membuatnya, silakan mengikuti resep kue bugis ketan berikut ini.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat kulit kue bugis ketan:
- 250 gram tepung ketan kualitas baik
- 200 ml santan encer hangat
- 2 sendok makan minyak sayur
- 1 sendok makan air daun suji
- 2 sendok teh pandan pasta
- 1 sendok teh garam
- Daun pisang secukupnya
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat isi kue bugis ketan:
- 175 gram kelapa parut setengah tua (kupas lalu parut memanjang)
- 75 gram gula merah (sisir halus)
- 50 ml air
- 50 gram gula pasir
- 2 sendok teh garam
- 2 sendok makan tepung ketan
- 1 lembar daun pandan
- 1 lembar daun jeruk
Bahan-bahan untuk membuat saus santan:
- 250 ml santan kental
- 1 lembar daun pandan
- 2 sendok teh garam
- 1 sendok makan tepung beras
Cara membuat kulit kue bugis ketan:
- Masukkan tepung ketan, santan, minyak sayur, air daun suji, pandan pasta, dan garam. Campur menjadi satu lalu aduk dan uleni hingga adonan menjadi kalis.
- Bagi dan timbang adonan masing-masing beratnya 4 gram, sisihkan.
Cara membuat isi kue bugis ketan:
- Campurkan gula merah, air, gula pasir, garam, daun pandan, dan daun jeruk menjadi satu. Setelah itu rebus sampai gula larut dan matang, kemudian angkat dan saring.
- Masukkan kelapa parut lalu aduk hingga rata.
- Tambahkan tepung ketan lalu masak sambil diaduk sampai legit dan matang. Angkat dan biarkan dingin.
- Bentuk menjadi bulat kecil seperti kelereng. Lakukan hal yang sama sampai adonan habis.
Cara membuat saus santan:
- Campurkan santan, daun pandan, garam, dan tepung beras menjadi satu lalu masak hingga mengental dan matang. Angkat.
- Ambil adonan kulit kue bugis ketan, pipihkan dan beri isi kue bugis ketan lalu bentuk bulat agak pipih.
- Kukus ke dalam panci pengukus selama kurang lebih 15 menit sampai matang, kemudian angkat dan biarkan dingin sebentar.
- Ambil selembar daun pisang, taruh adonan yang telah diberi isi kue bugis ketan kemudian tuang saus santan dan bungkus persegi (bentuk sesuai selera anda).