Tanda-tanda Hubungan Anda Bermasalah
Kenali Tanda-tanda Hubungan Anda Bermasalah
Telah banyak artikel yang menginformasikan betapa banyak suka dan duka nya saat menjalin suatu hubungan. Memang sangat rumit dan kompleks ya saat memiliki pasangan; terkadang Anda melihat beberapa kejadian lucu dan bahagia bersama-sama; bisa saja besoknya Anda merasa sebaliknya. Ketika Anda sedang mengambang tinggi di hubungan yang bahagia, sangat mudah untuk mengabaikan semua hal yang sedikit mengganggu; masalah yang muncul sekarang atau pun di kemudian hari. Karena masalah kecil ini sering terabaikan, lama kelamaan menumpuk menjadi satu masalah yang lebih besar; sama hal nya seperti bola salju dari waktu ke waktu. Di saat inilah Anda harus mewaspadai adanya tanda-tanda hubungan Anda bermasalah yang mulai muncul dan bila ini terjadi segeralah diperbaiki sebelum semakin memburuk.
Argumentasi yang terjadi secara terus menerus atau ketidakbahagiaan mungkin tanda-tanda besar sebuah hubungan yang buruk. Memang tanda ini tidak langsung muncul tanpa ada penyebab yang jelas, pasti ada tanda-tanda lain sebelumnya seperti petunjuk halus yang dapat bahkan tampak lucu pada awalnya, yang membuat jalan ke masalah yang lebih besar dan berimbas. Ada baiknya Anda pun mengenali tanda-tanda hubungan bermasalah yang dilansir oleh lovepanky berikut ini; dan jika Anda mengalaminya sendiri sebaiknya segera diselesaikan sebelum mempengaruhi hubungan Anda lebih lanjut.
- Keseriusan
Keseriusan dalam menanggapi pasangan adalah satu hal yang menjadi bukti bahwa Anda menghargai pasangan. Hal ini bisa dilihat dari berbagai saran yang diberikan, bagaimana Anda menanggapinya? Ketika saat awal Anda tidak menghiraukan saran atau kritikan yang diberikan oleh pasangan, bisa jadi tidak ada masalah yang berarti karena Anda berdua masih di awal hubungan. Tapi faktanya ketika Anda tidak mendengarkan pasangan Anda atau diasumsikan bahwa Anda merasa saran yang diberikan tidak berarti, dalam aspek itu menunjukkan bahwa Anda tidak menanggapi pasangan Anda dengan keseriusan. Apabila terjadi secara terus menerus, bisa jadi pasangan akan merasa disepelekan atau tidak dihargai. Right?
- Dominasi
Salah satu tanda hubungan yang tidak sehat adalah adanya dominasi dari salah satu pihak. Dapat membingungkan memang, terlebih disaat Anda tidak menyadari apakah hubungan Anda dengan pasangan dalam keadaan yang baik-baik saja. Apakah Anda merasa seperti salah satu dari Anda lebih dominan dalam hubungan? Hubungan yang bahagia harus memiliki keseimbangan yang sama. Jika Anda merasa seperti Anda sedang didominasi atau tidak diberikan cukup kontrol dalam hubungan, komunikasikan hal ini pada pasangan Anda. Komunikasi efektif dalam hubungan dapat menyelesaikan masalah yang terjadi sehingga tidak semakin berlarut-larut.
- Hilangnya rasa hormat
Menghormati satu sama lain sangat penting dalam sebuah hubungan. Untuk apa Anda menjalin hubungan apabila sudah tidak dihormati atau dihargai oleh pasangan Anda? Bila tanda ini terjadi, lama kelamaan akan mulai muncul jarak dan secara perlahan tapi pasti hubungan akan merenggang. Pada akhirnya pasanganmu akan mulai tertarik pada orang lain yang lebih menghormati dirinya. Inilah salah satu pemicu dari keretakan hubungan dan mungkin juga sebagai penyebab dari terjadinya perselingkuhan.
- Menyakiti pasangan
Jangan menghina satu sama lain hanya untuk memenangkan suatu argumentasi. Apapun masalah yang sedang dihadapi, hindari merendahkan pasangan dengan mengejeknya atau mengatakan hal-hal yang dapat menyakiti perasaannya. Tidak peduli bagaimana Anda mengatakannya, itu akan selalu diambil buruk oleh pasangan Anda. Berbicara buruk tentang pasangan Anda kepada orang lain sama halnya dengan Anda berusaha meyakinkan diri sendiri bahwa pasangan Anda tidak cukup baik bagi Anda. Sudah pasti hubungan Anda akan semakin bermasalah bila hal ini tidak segera diperbaiki; apabila Anda saling mencintai sebaiknya jagalah perasaan dari orang yang Anda cintai.
- Menghindari konflik
Kadang-kadang, lebih mudah untuk mengabaikan beberapa perbedaan daripada memperdebatkan hal itu. Tapi jika ada sesuatu yang mengganggu Anda sebaiknya jangan dipendam. Pasti selalu ada konflik dalam hubungan, namun jika Anda terus menghindarinya dan menghindari membicarakan hal itu dengan pasangan Anda; malah nantinya akan menimbulkan kerusakan yang lebih parah. Kemarahan yang menumpuk di dalam diri Anda akan mulai untuk menjauhkan Anda dari pasangan Anda, dan pasangan juga tidak tahu tentang apa yang mengganggu Anda.
- Tidak berkomunikasi
Dalam hubungan memang penting untuk mendengarkan; tapi bukan berarti Anda atau pasangan menjadi tidak berkomunikasi. Ketika Anda sedang jatuh cinta, komunikasi membantu membuka pikiran Anda dan menciptakan ikatan yang lebih baik. Menghabiskan waktu berdua belum tentu menjadi jaminan adanya komunikasi yang baik; misalnya Anda menonton acara televisi favorit bersama pasangan, dan hampir tidak berbicara tentang apa-apa dengan satu sama lain? Ini mungkin tampak seperti cara yang sempurna untuk bersantai setelah hari yang panjang dan melelahkan tapi ini bukanlah hubungan yang sehat apabila diteruskan dan berlangsung dalam jangka waktu yang lama.
Tapi seiring dengan waktu, kurangnya komunikasi akan membuat Anda dan pasangan menjauh satu sama lain; hal ini bisa terjadi karena kalian berdua tidak menemukan lagi adanya kecocokan satu sama lain. Anda tidak akan memiliki hal-hal untuk berbagi dengan satu sama lain karena pemikiran Anda berdua sudah tidak lagi sejalan. Memang tanda hubungan cinta bermasalah ini tidak selalu disadari di saat awal, karena dampaknya belum begitu terasa. Namun jangan dipelihara ya, karena nantinya masalah akan semakin menumpuk dan di saat membicarakannya Anda berdua sudah saling mempertahankan idealismenya masing-masing. Masalah yang kecil sebaiknya lebih cepat diselesaikan saat itu juga.
Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page”