Alasan Pentingnya Networking

0
Alasan Pentingnya Networking

6 Alasan Pentingnya Networking Membuat Anda

Cepat Mendapat Pekerjaan

Mencari pekerjaan bisa menjadi hal yang benar-benar sulit bagi sebagian orang. Untuk membuat segalanya lebih mudah, Anda dapat menggunakan networking sebagai salah satu sarana untuk mendapatkan lebih banyak petunjuk dalam pekerjaan dan membangun koneksi yang lebih cepat dengan departemen HRD dari berbagai perusahaan. Meskipun tidak semua orang mendapatkan pekerjaan melalui networking, tidak bisa dipungkiri lagi jika ada teman Anda yang bekerja di suatu perusahaan maka Anda akan dapat lebih mudah untuk menitipkan CV Anda padanya. Inilah 6 alasan pentingnya networking membuat Anda cepat mendapat pekerjaan seperti yang dilansir oleh magforwomen.Alasan Pentingnya Networking

  • Lebih banyak koneksi

Networking dapat dilakukan baik secara online mau pun secara offline. Ini dapat membantu Anda untuk mendapatkan lebih banyak koneksi. Bila dilakukan secara offline, Anda dapat pergi ke acara-acara sosial, pameran job fair, atau rekrutmen; disini ada kesempatan untuk bertemu berbagai macam orang dan meningkatkan kesempatan Anda untuk menemukan berbagai variasi lowongan pekerjaan.

  • Meningkatkan potensi dari mulut ke mulut

Dengan memiliki networking yang luas, Anda dapat mencari informasi atau menyebarkan informasi bahwa Anda mencari pekerjaan; meningkatkan potensi dari mulut ke mulut. Anda pasti tidak menyangka betapa besarnya kekuatan penyebaran informasi dari mulut ke mulut ini. Bila Anda ingin menyebarkan berita tentang mencari pekerjaan, jaringan dapat Anda menjadi salah satu solusi. Apakah Anda memperbarui status Anda di LinkedIn atau meminta bantuan teman menginformasikan mengenai lowongan di tempatnya bekerja; networking dapat membantu Anda dengan pesat.

  • Adanya dukungan

Salah satu hal terpenting dalam mendapatkan panggilan interview terkadang dilihat dari resume yang Anda berikan. Anda dapat menulis tentang prestasi dan kualitas yang dimiliki dalam resume; tapi alasan pentingnya networking adalah adanya dampak yang lebih karena disini Anda diberi dukungan dari orang tersebut. Bayangkan mendapatkan rekomendasi dari seseorang yang memiliki otoritas profesional yang tinggi pada halaman LinkedIn atau diberi masukan yang positif oleh seorang teman yang bekerja di perusahaan impian Anda. Rekomendasi dari orang yang terpercaya akan sangat membantu Anda dalam mendapatkan pekerjaan lebih cepat.

  • Memperluas cakupan pencarian pekerjaan Anda

Jika latar belakang pendidikan seseorang misalnya di bidang akutansi, biasanya pekerjaan yang didapat pun pasti masih di bidang yang sama. Tetapi jika Anda memiliki networking dengan profesional lainnya, Anda mungkin dapat mengetahui tentang jalan baru di bidang yang sama atau pekerjaan lain yang tidak secara langsung berhubungan dengan akuntansi tetapi yang akan memanfaatkan keterampilan angka-angka. Ini dapat meningkatkan kesempatan Anda mendapatkan pekerjaan.

  • Mengetahui apa yang dicari perusahaan

Dalam mencari pekerjaan, biasanya hal-hal umum yang dilakukan adalah mengirimkan resume ke beberapa lowongan pekerjaan yang sedang buka tanpa mengetahui sebenarnya kriteria seperti apakah yang dicari perusahaan terhadap calon karyawannya ini. Salah satu kelebihan bila Anda memiliki networking adalah Anda dapat mengetahui apakah kriteria yang dicari sesuai dengan Anda atau tidak. Apabila memang cocok, Anda dapat mengirimkan resume untuk posisi tersebut.

  • Mendukungresume Anda

Umumnya resume yang masuk melalui kontak pribadi dari sesama karyawan lebih mungkin diberikan prioritas daripada yang diterima secara jalur biasa. Jaringan dengan orang lain dapat membantu Anda menemukan koneksi langsung ke pekerjaan impian Anda.

Memang networking dalam mencari pekerjaan dapat memberikan efek yang lebih cepat sehingga Anda dapat mendapat pekerjaan. Kenyataan ini tidak bisa dipungkiri. Networking yang luas dapat dibina sejak Anda masih sekolah, kuliah atau pun dengan mengikuti berbagai organisasi. Tidak ada yang tau nanti ke depannya ternyata teman sekolah Anda lah yang dapat membantu untuk memberikan referensi pekerjaan pada Anda. Who knows right?

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.