Arti Warna dalam Hidup

Menguak Arti Warna Dalam Hidup Anda

Jika Anda sedang mencari cara untuk membawa arti pada hidup, Anda mungkin tertarik untuk belajar bahwa warna dapat menimbulkan perasaan tertentu. Anda dapat menerapkannya pada pakaian, dekorasi dan bahkan piring untuk membuat hidup Anda terasa berbeda. Apapun yang Anda kenakan dengan warna yang berbeda dapat memberikan pengaruh dan memiliki arti pada kepribadianmu. Cek arti warna dalam hidup Anda melalui warna-warna berikut ini.

Arti Warna dalam Hidup

1. Merah

Merah dikaitkan dengan keberanian, kekuatan dan vitalitas sehingga sangat cocok untuk mengatasi pikiran negatif dan memberikan Anda kekuatan. Pertimbangkan mengenakan setelan merah saat Anda meminta promosi di tempat kerja atau cat kamar mandi Anda dengan warna merah untuk memberikan awal yang positif untuk setiap harinya. Namun, perlu diperhatikan juga agar tidak terlalu banyak merah karena dapat membuat Anda mudah tersinggung dan marah.

2. Oranye

Oranye menginduksi perasaan hangat dan bahagia. Ketika Anda merasa murung, cobalah melihat warna-warna oranye. Anda akan segera merasa tidak lagi depresi, lebih terinspirasi dan optimis. Isi vas Anda dengan bunga oranye cerah dan letakkan di meja atau meja dapur. Bersiaplah merasa bahagia!

3. Kuning

Tidak lagi mengejutkan bahwa warna kuning dapat membuat Anda lebih ceria dan membangkitkan pikiran Anda. Warna ini bisa menjadi pilihan untuk digunakan men-cat kamar tidur atau dapur. Saat Anda terbangun di pagi hari, warna kuning akan menyegarkan pikiran Anda dan mengawali hari Anda dengan lebih baik. Warna kuning juga dapat meredakan kecemasan dan membuat Anda merasa diberdayakan, jadi gabungkan warna kuning pada suasana di tempat kerja Anda juga. Cobalah kursi yang berwarna kuning atau letakkan foto dengan bingkai berwarna matahari cerah di meja kerja Anda.

4. Hijau

Jika kehidupan Anda terasa di luar kendali dan tidak seimbang, hijau adalah warna yang dapat membawa keseimbangan. Hal ini terkait dengan perasaan harapan dan pembaharuan serta dapat mengurangi stres dan juga membantu keseimbangan emosi Anda. Pilih warna hijau untuk kamar mandi sehingga Anda dapat menenangkan diri saat berendam dan dikelilingi oleh warna hijau. Milikilah tanaman hias di rumah Anda dan menciptakan halaman yang hijau dan subur di belakang rumah Anda.

5. Biru

Warna biru dapat meningkatkan kreativitas dan ketegasan. Warna yang bagus untuk kehidupan karir Anda! Kenakan warna biru untuk bekerja dan gunakan catatan tempel berwarna biru saat Anda mengerjakan proyek-proyek. Di rumah, tambahkan warna biru untuk sofa sehingga dapat membantu Anda untuk berpikir ketika Anda sedang membutuhkan sesuatu. Biru juga cocok untuk menenangkan dan menghilangkan rasa stres Anda; jadi cat kamar tidur atau kamar mandi bisa dikombinasikan dengan warna ini sehingga dapat membuat ruangan untuk rileks.

6. Ungu

Kelilingi diri Anda dengan warna ungu dapat memberikan Anda semburan inspirasi dan kreativitas. Aplikasikan warna ungu di rumah, kantor atau ruang kerajinan di rumah Anda sehingga Anda tidak akan pernah kehabisan ide-ide dan proyek-proyek baru. Warna ungu juga dapat menyebabkan tidur menjadi nyenyak, sehingga mengecat kamar dengan warna ungu adalah ide yang bagus ketika Anda mengalami kesulitan tidur di malam hari.

7. Merah muda

Merah muda itu menyenangkan! Anda mungkin tidak akan mengecat seluruh rumah Anda dengan warna merah muda, tetapi warna ini dapat menenangkan dan juga menghilangkan rasa stres. Letakkan buket besar bunga merah muda di meja kerja Anda atau gantungkan lap handuk merah muda di dapur Anda. Kenakan kemeja pink ketika Anda menghadapi hari yang menegangkan, maka Anda akan siap untuk menghadapi apapun dalam kehidupan Anda!

Dengan banyaknya macam-macam warna yang ada, terkadang orang-orang juga memiliki warna tertentu sebagai warna favoritnya. Apakah warna favorit Anda? Bagaimana warna tersebut membawa pengaruh bagi Anda?

Sumber: Lifestyle Allwomenstalk

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.