Pesawat Penumpang Terbesar di Dunia [II]

0
Pesawat Penumpang Terbesar di dunia [II]

Pesawat Penumpang Terbesar di Dunia Saat ini

[II]

Pesawat terbang pada saat ini sangatlah memudahkan masyarakat untuk bepergian jarak jauh dalam waktu yang singkat dan tidak memerlukan waktu hingga berhari-hari, berminggu-minggu atau bahkan hingga berbulan-bulan. Bayangkan apabila Anda sedang ditugaskan untuk melakukan perjalanan bisnis ke luar kota atau bahkan hingga keluar negeri tanpa menggunakan pesawat. Akan menjadi suatu perjalanan yang melelahkan bukan? Saat ini tidak perlu khawatir lagi dengan perjalanan yang jauh karena dapat ditempuh dalam waktu yang singkat. Beberapa pesawat berikut ini dapat dikatakan sebagai pesawat penumpang terbesar di dunia saat ini yang dilansir oleh the richest.

Pesawat Penumpang Terbesar di dunia [II]

  • Boeing 777 300; Pesawat dengan kapasitas 550 kursi

Boeing 777 300 adalah pesawat penumpang yang diproduksi di Amerika Serikat dengan kapasitas kursi 550 orang. Pesawat ini memiliki kemampuan jarak tempuh perjalanan 6013 mil atau 11.135 kilometer dengan maksimum daya kecepatan hingga 587 mil per jam dan maksimum ketinggian 43.100 kaki. Boeing telah menjual sebanyak 60 unit model ini dengan masing-masing seharga $279 juta.

  • Boeing 747 400; Pesawat dengan kapasitas 624 kursi

Boeing 747 400 adalah pesawat penumpang yang dibuat di Amerika Serikat yang dapat mengakomodasi 624 penumpang. Pesawat ini memiliki jarak perjalanan 7260 mil atau 13.446 kilometer dengan ketinggian 45.000 kaki. Pesawat dengan harga $228 juta ini telah telah terjual sebanyak 1,358 unit.

  • Boeing 747 8; Pesawat dengan kapasitas 700 kursi

Boeing 747 8 adalah pesawat penumpang yang diproduksi di Amerika Serikat yang bisa menampung 700 penumpang. Pesawat ini memiliki jarak tempuh perjalanan 8000 mil atau 14.816 kilometer dengan daya kecepatan maksimum adalah 649 mil per jam dan ketinggian 43.000 kaki. Hanya lima unit telah terjual pada $351.4 juta.

  • Airbus A380 800; Pesawat dengan kapasitas 853 kursi

Airbus A380 800 pesawat penumpang yang dibuat di Perancis dengan kapasitas untuk 853 penumpang. Memiliki jarak tempuh hingga 8208 mil atau 15.200 kilometer; dengan daya kecepatan 676 mil dan maksimum ketinggian 43.000 kaki. Pesawat ini dihargai $318 juta dan telah terjual sebanyak 192 unit.

  • Airbus A380 900; Pesawat dengan kapasitas 900 kursi

Airbus A380 900 adalah pesawat penumpang dari Prancis yang dapat menampung 900 penumpang. Hingga saat ini, sepertinya pesawat ini merupakan pesawat penumpang terbesar di dunia ya. Dengan kemampuan jarak tempuh perjalanan 8100 mil atau 15.000 kilometer, pesawat ini dapat mencapai kecepatan 676 mil per jam dan ketinggian 43.000 kaki. Harga pesawat ini dibanderol di harga $337,5juta.

Anda pasti penasaran ya bagaimana besarnya pesawat dengan penumpang terbesar di dunia ini. Bayangkan ada 900 orang yang bisa naik di dalam 1 pesawat!! Mungkin nanti ke depannya bakal ada pesawat-pesawat baru dengan daya kapasitas penumpang yang lebih banyak lagi. Toh kemajuan teknologi tidak berhenti hingga disini saja bukan? Banyak inovasi-inovasi baru lagi yang mungkin akan mengubah apa pun yang saat ini terkesan luar biasa. What do you think?

Baca juga Pesawat Penumpang Terbesar di dunia bagian pertama.

Semoga informasi ini berguna. “Share if you think its great information & Like our FB Page

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.